Iklan


 

Menarik...! Meriahkan HUT RI 72, Tumpiling Gelar Lomba Bangkitkan Gotong Royong Melalui Kearifan Lokal...

Kamis, 24 Agustus 2017 | 22:03 WIB Last Updated 2017-08-24T14:06:26Z

Menggali Kembali Permainan Yang Mulai Terlupakan
Lomba Makan Kerupuk Juga Digelar
Lomba Memasukkan Paku Dalam Botol
Permainan Balap Ban Motor Bekas
POLEWALITERKINI.NET – Tanggal 17 Agustus merupakan hari yang sangat bersejarah bagi seluruh masyarakat Indonesia. Tepat 72 tahun berlalu semenjak negara ini dinyatakan merdeka dan terlepas dari para penjajah.

Kemerdekaan tentu merupakan suatu hal yang sangat penting dan selalu dirayakan setiap tahunnya. Selain upacara, berbagai perlombaan unik khas kemerdekaan merupakan sesuatu yang jadi “KEBIASAAN” ada dalam perayaan kemerdekaan.

“Dari Desa Untuk Negeri”… itulah tagline dari kegiatan Festival Desa yang diadakan oleh Lembaga Pemuda Tumpiling Society dalam rangka memeriahkan HUT Kemerdekaan RI Ke 72 yang bertempat di Lapangan Sepak Bola Desa Tumpiling, Kecamatan Wonomulyo, Kabupaten Polewali Mandar.

Mengusung tema “Dengan Semangat Kemerdekaan Kita Bangkitkan Budaya Gotong Royong Melalui Kearifan Lokal”, beragam lomba permainan rakyat sudah disiapkan oleh panitia kegiatan yang diikuti oleh anak-anak dan dewasa.

Diantara jenis lomba, yakni Ma’bangbang (Adu balap memakai ban motor),  Ma’bom (Jaga Lubang), Ma’jengka (Egrang), Massallo (Gobak Sodor), Ma’gasing (Gasing), Maccangke (Gatrik), Lari Karung pake helm, Makan Kerupuk, Tarik Tambang, Paku Botol, Panjat Pinang, Volley dan  Sendok Kelereng.

“Sesuai dengan tema kegiatan, kami ingin menumbuh kembangkan minat dan perhatian para pemuda serta anak-anak  terhadap kearifan lokal atau budaya tradisional yang kini tenggelam di tengah-tengah begitu kuatnya arus budaya asing yang masuk hingga ke pelosok-pelosok desa.” ujar Lukman, Sekretaris Umum Lembaga Pemuda Tumpiling Society.

Kegiatan ini berlangsung selama tiga hari yakni mulai tanggal 23 – 26 Agustus 2017 dan akan diakhiri dengan Malam Pesta Rakyat sekaligus penyerahan hadiah lomba.

Penulis : Luke
iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Menarik...! Meriahkan HUT RI 72, Tumpiling Gelar Lomba Bangkitkan Gotong Royong Melalui Kearifan Lokal...

Trending Now

Iklan

iklan