Iklan


 

GARDA TERDEPAN CEGAH NARKOBA, BNNK POLMAN DADAK URINE PERSONILNYA!

Jumat, 22 Juni 2018 | 20:27 WIB Last Updated 2018-08-26T19:59:13Z
BNNK Donor Darah dan Dadak Urine Personilnya
Hasil Tes Urine Personil BNNK Polman Negatif
POLEWALITERKINI.NET – Badan Narkotika Nasional (BNN) Kabupaten Polewali Mandar, Sulawesi Barat, tak main main dalam berantas dan cegah Narkoba di wilayahnya. Tak hanya lakukan urine kepada warga tapi seluruh personilnya juga diperiksa secara rutin.

Kegiatan urine rutin BNNK ini langsung didadak melakukan Bakti Sosial Donor Darah dalam rangka semarak Pra Hari Anti Narkoba Internasional (HANI) tahun 2018 di Kantor BNNK Polewali Mandar, Jumat, 22 Juni 2018.
    
Bahkan pemeriksaan urine ini tidak dilakukan tertutup dan terbuka oleh tim pemeriksaan Kesehatan dr. Hj. A. Emy Purnama, DPDK, MMR (Kepala UTD PMI Polman yang juga Dokter Klinik BNNK Polman).

Kepala BNNK Polman, Syambri Syam kepada polewaliterkini.net mengatakan, pelaksanaan Donor Darah langsung didadak pemeriksaan urine kepada para personil BNN tanpa terkecuali dan dilakukan secara terbuka.

"Tak ada pengecualian, semua personil wajib mengikuti tes urine ini. Pemeriksaan urine tersebut rutin dilakukan dengan waktu yang tidak ditentukan.” Kata Kepala BNNK Polman, Syabri Syam.

Kegiatan ini juga lanjutnya, BNNK Polewali Mandar menggelar aksi donor darah sebagai rangkaian peringatan HANI 2018 bekerjasama dengan UTD PMI Polewali Mandar

“Aksi donor darah ini merupakan wujud kepedulian sosial dan kemanusiaan bagi seluruh jajaran personil BNNK Polman sebagai bentuk solidaritas sosial BNNK kepada sesama. Melalui kegiatan ini diharapkan bisa memberikan manfaat serta membantu pihak-pihak yang benar-benar membutuhkan.” Kata Syabri Syam.

Meski tak semua personil melakukan donor darah dengan pertimbangan kesehatan, karena sebagian personil tak memenuhi syarat untuk berdonor.

“Dari seluruh pendaftar personil BNNK Polman yang ingin mendonorkan darahnya, sebagian orang yang tidak lolos karena tekanan darah dan hemoglobinnya tidak memenuhi syarat.” Ujarnya.

Dari hasil tes urine menunjukkan seluruh personil BNNK Polewali Mandar negatif. Artinya tak menemukan ada yang menggunakan zat aktif atau Narkoba.

“Sebagai bentuk komitmen BNNK-POLMAN untuk terus berjuang di garda terdepan dalam upaya pencegahan dan pemberantasan, penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba (P4GN) di Kabupaten Polman, personil kita urine semua.” Tegas Kepala BNNK Polman, Syabri Syam.

Laporan  :  Sukriwandi


iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • GARDA TERDEPAN CEGAH NARKOBA, BNNK POLMAN DADAK URINE PERSONILNYA!

Trending Now

Iklan

iklan