Iklan


 

Polsek Campalagian Siaga Antisipasi Perkelahian Susulan Remaja

Jumat, 12 April 2024 | 17:43 WIB Last Updated 2024-04-12T09:44:01Z

Personil Polsek Campalagian, disiagakan antisipasi perkelahian susulan antar dua kelompok remaja di Lapeo, Kabupaten Polman. (Foto : Dok. Humas Polres Polman).

PolewaliTerkini.Net - POLMAN - Personil Polsek Campalagian, Kabupaten Polewali Mandar (Polman). Disiagakan antisipasi perkelahian susulan antar dua kelompok remaja di Desa Lapeo, Kecamatan Campalagian, Kabupaten Polman. Kamis, 11 April 2024.


Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Campalagian, IPTU Saifud, mengatakan, setelah menerima laporan kelakuan para remaja ini, kemarin sore. 


Sehingga langsung menurunkan anggota polisi Polsek Campalagian di Lapangan Garuda, Desa Lapeo, Kabupaten Polman. 


Langkah antisipasi terjadinya perkelahian susulan antar kedua kelompok remaja. Dimana awalnya kericuhan tersebut, para anak remaja gemar bermain senjata mainan di lapangan.


"Iya sudah menurunkan personil untuk antisipasi terjadinya kericuhan susulan." Terangnya.


Personil Polsek Campalagian, disiagakan antisipasi perkelahian susulan antar dua kelompok remaja di Lapeo, Kabupaten Polman. (Foto : Dok. Humas Polres Polman).

Sebelum terjadi kericuhan antar kedua kelompok remaja, pemicunya diawali saling serang dengan senjata mainan berpeluru plastik sebesar biji merica.


Permainan saling serang tersebut berakhir dengan baku pukul, dan saling lempar.Bahkan insiden tersebut beredar video luas di media sosial.


Vidio perkelahian dua kelompok remaja itu memperlihatkan aksi saling pukul dan kejar-kejaran antara sejumlah remaja. 


Bahkan salah satu remaja sempat dikeroyok lantaran terjatuh saat aksi kejar-kejaran.


Laporan : Nadi

iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Polsek Campalagian Siaga Antisipasi Perkelahian Susulan Remaja

Trending Now

Iklan

iklan