Iklan


 

10 ORANG TAMU NEGARA ASAL MALAYSIA TIBA DI POLMAN...! APA TUJUANNYA? SIMAK YUK...

Rabu, 31 Januari 2018 | 00:35 WIB Last Updated 2018-01-31T19:27:10Z
Bupati dan Jajaran Terima Rombongan Tamu Negara
Asal Malaysia
Rombongan Tamu Negara Akan Resmikan Jalur Pelayaran
Polman Malaysia
POLEWALITERKINI.NET – Hari ini Bupati Polewali Mandar, Sulawesi Barat, Andi Ibrahim Masdar (AIM) menyambut rombongan tamu Negara Kerajaan Sabah Malaysia, di rumah jabatan Bupati Polman, Jalan Pancasila, Kelurahan Pekkabata, Kecamatan Polewali. Selasa, 30 Januari 2018.

BERITA TERKAIT : WOW...! JALUR TRANSFOR LAUT RUTE INTERNASIONAL POLMAN-MALAYSIA DIRESMIKAN...

Tujuan rombongan tamu Negara Kerajaan Sabah Malaysia ke Polman hadiri peresmian Jalur Pelayaran Transportasi Laut Rute Nasional kapal motor sabuk nusantara 55 dan Rute Internasional kapal motor Catelya antar Pelabuhan Tanjung Silopo, Polman Indonesia dan beberapa Pelabuhan di Kalimantan serta pelabuhan Lahad Datu Kerajaan Malaysia.

Bupati Polman, Andi Ibrahim Masdar (AIM) dalam kesempatannya mengatakan, mengucapkan selamat datang kepada rombongan tamu negara kerajaan Sabah Malaysia. Kata dia, polman ini adalah daerah yang terbesar penduduknya di Sulbar.

BERITA TERKAIT : JALUR LAUT INTERNASIONAL...! BERIKUT POIN PERUNDINGAN PIHAK SABAH MALAYSIA-POLMAN INDONESIA

Dari sektor pertanian Polman terkenal sebagai lumbung pangan nasional, sehingga ke depan berharap ada kerjasama perdagangan bersama kerjaan sabah Malaysia. Disamping beras, penghasil terbesar kedua adalah kakao dan sudah bekerjasama dengan Nestle.

Tak hanya itu lanjut Bupati, dari sektor perikanan seperti ikan tuna, dan. Cakalang juga menjanjikan, begitupun tenaga kerja banyak merantau ke Malaysia sehingga ke depan angka pengangguran di Polman bisa terserap.

“Selain hasil laut dan hutan, disini juga ada tambang galena (timah hitam) dan biji besi. Kita sejak dulu juga menghasilkan kerajinan tenun sutera mandar.” Kata Bupati Polman, Andi Ibrahim Masdar.

Dia tambahkan, ke depan Pemerintah juga akan membangun bandar udara di Kabupaten Polewali Mandar, akses masyarakat bisa lebih cepat tiba di tempat tujuan dengan menggunakan sarana transfortasi udara.

“Kedatangan bapak-bapak dari Malaysia ini hubungan kita dapat dipererat lagi dan kedepannya agar masyarakat yang belum mendapat pekerjaan bisa terakomodir, arahnya TKI kita di Malaysia tak lagi illegal.” Tambah Andi Ibrahim Masdar.

Dalam penyambutan itu hadir Budi Utomo (Asisten III Pemkab Polman), Andi Nursami Masdar (Kadis POP Kabupaten Polman, Andi Ismail, AM (Sekda Polman), Mukim Tohir (Kabag Keuangan Polman), Sukirman Saleh (Kadispenda Polman), Andi Masri Masdar (Kabag Pemerintahan Polman), Ahmad Syaifudfin (Kadis DKP Polman), dan Akhsan Amrullah (Kasatpol PP Polman).

Sementara Rombongan Kerajaan Sabah Malaysia, yakni Fazree Bin Sairi (Dist Officer Assistant) LAHAD DATU DISTRICT OFFICE, Azrunizam Ein Abdul Aziz (Penolong pengawal laut bahagian kawalan industri) JABATAN LAUT WILAYAH SABAH, Chow Yang Ann (Managing Director) STANDARD MARINE AGENCIES SDN BHD.

Kemudian Sheut Wai Keong (Branch Manager Dist Officer Asistant) STANDARD MARINE AGENCIES SDN BHD LAHAD DATU DISTRICT OFFICE, Juvi S. Tulipas (managing Director) DAKOTA SHIPPING ENTERPRISE, Crisbda Redondo Tablada (Asistan Managing Director) DAKOTA SHIPPING ENTERPRISE.

Dato Rafiq Ein Haji Rahmat (Director) SRT EON SECURITY SDN.BHD, Aripandi Bin Aziz (Personal Body Guard To Dato Raflq) SRT EON SECURITY SDN.BHD, George Chiu Kong Huat (Operations Manager) SRT EON SECURITY SDN.BHD dan Datin Jovina L Laban (Director) JG CHALLBIGE SDN BHO.(*Istimewa).

iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • 10 ORANG TAMU NEGARA ASAL MALAYSIA TIBA DI POLMAN...! APA TUJUANNYA? SIMAK YUK...

Trending Now

Iklan

iklan