Iklan


 

Polsek Tapango Polman Kejar Pencuri Motor di Mamuju Tengah

Minggu, 06 Desember 2020 | 16:21 WIB Last Updated 2020-12-06T08:24:50Z

POLEWALITERKINI.NET – Kepolisian Resort Polewali Mandar, Sektor Tapango, bekuk pelaku pencurian kendaraan roda dua di wilayah Kecamatan Topoyo, Kabupaten Mamuju Tengah, Provinsi Sulawesi Barat. Sabtu (05/12/2020).

Berdasarkan informasi warga pihak Kepolisian Sektor Tapango melakukan pengejaran dan penangkapan di Backup langsung oleh tim Polsek Topoyo, tanpa perlawanan pelaku kemudian diamankan dan di bawa ke Kabupaten Polman.

“Tim kami dipimpin Kanit Reskrim Polsek Tapango, IPDA Basrowi, didampingi Kanit Intelkam AIPDA Siswandi Khalid, bersama anggota melakukan pengejaran dan penangkapan di wilayah hukum Polres Mamuju Tengah.” Kata Kapolsek Tapango, IPDA Taufik.

Peristiwa pencurian kendaraan roda dua ini bermula pada. Rabu, 25 November 2020, sekira pukul 20.00 Wita, korban sedang ke rumah temannya untuk mengajaknya keluar jalan-jalan dan memarkir motornya di depan rumah.

Hanya berselang 5 menit berada di dalam rumah temannya, korban kemudian keluar dan kaget melihat motornya yang diparkir sudah tidak berada ditempatnya, korban pun sempat mencari motornya disekitar TKP namun tidak ditemukan.

“Karena tidak menemukan motornya, korban langsung ke rumah Pak Kadus melaporkan kejadian yang dialaminya, kemudian Kadus menghubungi pihak Kepolisian Polsek Tapango untuk melaporkan kejadian.” Jela Kapolsek Tapango, IPDA Taufik.

Demi kepentingan penyidikan kini pelaku inisial SN Alias PL (36) dan Barang Bukti 1 unit sepeda motor merk Honda Scopy milik Rifki (15), warga Desa Banatorejo, Kecamatan Tapango, sudah berada di Mapolsek Tapango untuk di proses lebih lanjut.

“Kita sudah amankan tersangka dan Barang Bukti di Mapolsek Tapango, selain itu pihak kami masih mengembangkan kasus tersebut dimungkinkan masih adanya TKP lain.” Jelas IPDA Taufik.

IPDA Taufik berharap kepada seluruh lapisan masyarakat khususnya di Kecamatan Tapango, agar berhati-hati memarkir kendaraannya, dan bila perlu selain dikunci leher juga tambahkan gembok pada rantai atau piringan cakramnya.
 
“Setidaknya itu dapat mengurangi kecepatan pelaku pencurian dalam melakukan aksinya.” Harap Perwira satu balok ini.

Laporan  :  Sukriwandi


iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Polsek Tapango Polman Kejar Pencuri Motor di Mamuju Tengah

Trending Now

Iklan

iklan