Iklan


 

PPK Wonomulyo Keliling Desa Sosialisasi Gunakan Hak Pilih

Rabu, 07 Februari 2024 | 19:36 WIB Last Updated 2024-02-07T11:36:23Z

PPK Wonomulyo bersama PPS, sosialisasi gunakan hak pilih. Rabu, 14 Februari 2024, di sejumlah Desa dan Kelurahan, tingkatkan partisipasi pemilih. (Foto : Nadi). 

PolewaliTerkini.Net - POLMAN - Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Wonomulyo, Kabupaten Polewali Mandar (Polman). Sosialisasi Pemilu 2024 menghimbau kepada masyarakat, gunakan hak pilihnya pada 14 Februari 2024.


Selain itu segera mengurus pindah memilih, karena dalam keadaan tertentu, yakni menjalankan tugas di tempat lain pada saat Pemungutan suara. Menjalani Rawat Inap di pasilitas pelayanan kesehatan dan keluarga yang mendampingi, Penyandang Disabilitas yang menjalani perawatan di panti sosial atau rehabilitasi. 


Menjadi tahanan di rumah tahanan atau lembaga permasyarakatan atau terpidana yang sedang menjalani hukuman penjara atau kurungan, tugas belajar menempuh pendidikan menengah atau perguruan tinggi bekerja di luar domisili.


Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat dan Sumber Daya Manusia PPK Wonomulyo, Firdaus Abdullah. Jajaran PPK Wonomulyo bersama Panitia Pemungutan Suara (PPS) Tingkat Desa dan Kelurahan sosialisasi ke sejumlah Desa se Kecamatan Wonomulyo, secara keliling melintas jalan antar desa. 


PPK Wonomulyo bersama PPS, sosialisasi gunakan hak pilih. Rabu, 14 Februari 2024, di sejumlah Desa dan Kelurahan, tingkatkan partisipasi pemilih. (Foto : Nadi). 

Para penyelenggara ini menggunakan kendaraan mobil bank terbuka dan sepeda motor, menyampaikan kepada warga untuk menggunakan hak pilihnya, agar meningkatkan hak pilih kepada warga.


"Untuk meningkatkan partisipasi pemilih pada Pemilu 2024, sehingga jajaran PPK Wonomulyo sosialisasi kepada masyarakat gunakan hak pilihnya." Tandasnya.


Ditegaskan Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih, Parmas dan SDM PPK Wonomulyo, pihaknya juga menyampaikan kepada warga untuk segera mengurus pindah memilih selambat-lambatnya 7 hari sebelum hari pencoblosan, 14 Februari 2024.


PPK Wonomulyo bersama PPS, sosialisasi gunakan hak pilih. Rabu, 14 Februari 2024, di sejumlah Desa dan Kelurahan, tingkatkan partisipasi pemilih. (Foto : Nadi). 

Dengan alasan pemilih dalam keadaan tertentu, dengan Empat kategori, yakni pemilih sakit, pemilih yang tertimpa bencana, pemilih yang menjadi tahanan dan pemilih yang menjalankan tugas saat pemungutan suara. Dengan membawa Kartu Tanda Penduduk Elektronik (KTP-E) asli dan Surat Keterangan Pindah berdomisili.


"Sosialisasi juga menyampaikan agar kepada warga mengurus pindah memilih yang terakhir hari ini, Rabu 7 Februari 2024. Dengan ketentuan pemilih sakit, pemilih tertimpa bencana, pemilih menjadi tahanan dan pemilih menjalankan tugas saat pemungutan suara." Katanya.


Dipaparkan dan ditegaskan Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih, Parmas dan SDM PPK Wonomulyo, sosialisasi mobile dilakukan mulai Kelurahan Sidodadi, Banua Baru, Baka-Baka, Sidorejo, Bumiayu, Arjo Sari, Kebun Sari, Bumimulyo, Nepo, Galeso, Campurejo, Sumberejo dan Sugiwaras. Semoga dengan sosialisasi masyarakat semakin sadar pentingnya hak pilih tidak Golongan Putih (Golput).


"Kami sisir 13 Desa dan 1 Kelurahan. Sehingga masyarakat tidak golput pada 14 Februari 2024 mendatang." Sebutnya.


Laporan : Nadi

iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • PPK Wonomulyo Keliling Desa Sosialisasi Gunakan Hak Pilih

Trending Now

Iklan

iklan